7 Strategi Menjalankan Social Media Campaign

Media sosial menjadi penghubung antara masyarakat di seluruh dunia. Ada banyak hal yang bisa dilakukan dengan media sosial seperti komen, memberikan like, dan lain sebagainya. Interaksi tinggi yang terjadi di media sosial tersebut menjadi peluang bagi Anda untuk melakukan pemasaran. Apalagi pengguna internet di Indonesia sebagian besar adalah pengguna media sosial. Pemasaran yang dilakukan di media sosial secara terukur tersebut dikenal dengan istilah social media campaign.

Campaign berbeda dengan jika Anda memposting produk di media sosial setiap hari. Campaign dibuat secara terstruktur dan terkontrol. Selain itu, tujuan dan pengukuran campaign juga sangat jelas. Jadi Anda bisa mengetahui tingkat keberhasilan sebuah campaign. Untuk menjalankan campaign yang efektif dan efisien, Anda harus memiliki strategi yang tepat. Berikut ini adalah strategi yang bisa Anda jalankan:

Cari Tahu Selera Audiens

Sebelum menjalankan campaign, Anda pasti sudah menentukan target audiens-nya. Setelah itu, Anda perlu mencari tahu apa yang menjadi selera dari target tersebut. Hal ini sangat penting untuk menarik minat mereka. Ketika tertarik dengan sebuah konten, biasanya audiens akan mencari tahu lebih dalam mengenai konten tersebut. Petakan selera konsumen untuk membuat konten yang menarik.

social media campaign
social media campaign

Memilih Platform Media Sosial

Mayoritas perusahaan menganggap bahwa menggunakan semua media sosial merupakan strategi social media campaign yang efektif. Padahal tidak selamanya hal tersebut benar. Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan saat memilih media sosial. Tujuannya tentu saja agar kampanye lebih efisien dan tidak buang-buang waktu. Beberapa pertimbangan saat memilih media sosial yaitu tenaga, waktu, ilmu, dan juga budget

Menciptakan Konten yang Menarik

Konten menjadi poin utama saat akan melakukan kampanye. Jika konten tidak menarik, sulit untuk mendapatkan engagement yang diinginkan. Dengan begitu, sulit untuk meningkatkan pembelian produk Anda. Menciptakan konten yang menarik ternyata tidak mudah karena Anda harus melakukan riset. Kriteria konten yang baik yaitu menarik dan berguna untuk audiens.

Dijalankan Secara Konsisten

Hal penting lainnya dalam menjalankan campaign adalah konsisten. Anda harus mem-posting produk secara rutin. Akan lebih baik apabila Anda menjadwalkannya, misalnya satu hari tiga konten. Mem-posting konten secara rutin dan konsisten sangat penting karena bisa meningkatkan engagement dan impresi. Kira-kira apa yang akan terjadi jika media sosial hanya mem-posting konten satu minggu sekali? Audiens pasti akan kabur.

Analisa Kompetitor

Analisa kompetitor ternyata juga dibutuhkan untuk membuat kampanye berhasil. Melalui analisa tersebut, Anda bisa menentukan konten yang lebih unik dan berbeda. Audiens akan mengetahui apa kelebihan produk Anda dibandingkan kompetitor.

Gimmick Untuk Menarik Perhatian

Libatkan audiens dalam pembuatan konten. Hal tersebut bisa menjadi gimmick yang menarik minat mereka. Contohnya yaitu melakukan giveaway, kuis, trivia, dan lain sebagainya. Jangan lupa selalu aktif membalas apa yang ditanyakan audiens.

Evaluasi

Tahap terakhir adalah evaluasi dari apa yang telah dijalankan. Selalu lakukan update dan perbaikan pada campaign yang dijalankan sehingga hasilnya bisa sesuai keinginan.

Itulah strategi menjalankan social media campaign yang bisa Anda lakukan. Saat ini sudah banyak agensi digital marketing yang bisa membantu menjalankan kampanye media sosial yang efektif dan efisien. Salah satu agensi terbaik yang bisa Anda jadikan pilihan adalah IDEOWORKS.ID. Banyak kelebihan yang dimiliki mulai dari skill yang mumpuni, kompeten, profesional, berpengalaman, dan menawarkan harga yang kompetitif. Anda bisa berkonsultasi terlebih dahulu sebelum menggunakan jasa IDEOWORKS.ID. Website yang bisa dikunjungi untuk informasi detail yaitu www.ideoworks.id

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *