Tips Saat Membeli Cincin Pernikahan Berlian

Cincin pernikahan adalah simbol cinta antara pasangan suami istri sehingga setiap orang harus memilihnya dengan baik. Dari banyaknya jenis cincin yang ada, biasanya pasangan calon pengantin memilih cincin pernikahan berlian. Alasannya karena berlian memiliki nilai yang tinggi sehingga nilai sentimental lebih kuat. Selain itu, cincin berlian memiliki kekuatan yang baik sehingga mampu bertahan sangat lama.

Agar bisa mendapatkan cincin pernikahan terbaik, Anda perlu melakukan banyak pertimbangan. Untuk membantu Anda melakukan pertimbangan, berikut ini ada beberapa tips yang bisa diikuti saat membeli cincin berlian:

cincin pernikahan berlian
cincin pernikahan berlian
  • Beli Cincin Jauh-jauh Hari

Cincin terbaik tidak bisa didapatkan dalam waktu yang sebentar. Ada banyak proses yang perlu Anda lewati untuk mendapatkan cincin yang sempurna sesuai keinginan. Sebagai contoh yaitu proses memilih model yang tepat, bahan yang sesuai, hingga negosiasi harga. Oleh sebab itu, sebaiknya Anda mencari cincin nikah jauh-jauh hari sebelum acara pernikahan.

  • Tentukan Budget

Anda perlu mempertimbangkan budget dengan baik ketika ingin membeli cincin pernikahan. Jangan membeli cincin yang terlalu mahal atau tidak sesuai dengan kemampuan. Meskipun cincin berlian cukup mahal, namun ada banyak faktor yang menentukan harga sehingga tetap ada cincin dengan harga lebih terjangkau. Hal yang paling penting bukan harga tapi kenyamanan saat mengenakannya.

  • Pertimbangkan Cincin untuk Jangka Panjang

Setiap orang pasti hanya ingin menikah satu kali selama hidupnya. Jadi cincin nikah berlian yang dibeli akan digunakan hingga tua. Pertimbangkan penggunaan cincin setelah pernikahan. Beberapa orang ingin mengenakan cincin di jari selamanya, ada juga yang ingin menyimpannya dan mengenakannya sesekali. Namun ada juga yang ingin menjadikan cincin sebagai liontin. Anda tidak boleh bosan dan mengganti cincin, jadi sebaiknya pilih desain timeless atau tak lekang oleh waktu.

  • Sesuaikan Model Cincin dengan Gaya Hidup

Selain memilih model timeless, Anda juga harus mempertimbangkan gaya hidup saat memilih model cincin. Sesuaikan pilihan model cincin dengan gaya hidup Anda nantinya. Misalnya Anda atau pasangan sering bekerja di kantor atau dalam ruangan maka model apapun cocok dikenakan. Namun jika Anda atau pasangan adalah pekerja lapangan maka sebaiknya pilih desain yang simple dan mudah dirawat

  • Periksa Kualitas Cincin

Kualitas cincin memengaruhi harga, keindahan, dan kekuatannya. Kualitas yang baik memiliki keindahan dan kekuatan yang baik namun harganya tentu saja akan lebih mahal. Ada 4 kriteria yang perlu Anda pahami yaitu carat atau karat, cut atau asahan, clarity atau kejernihan, color atau warna.

  • Pilih Logam Cincin

Cincin pria dan wanita tidak harus menggunakan logam yang sama. Pasalnya mayoritas pria biasanya tidak suka dengan cincin yang terbuat dari logam emas kuning karena tampak menonjol dan feminin. Anda bisa memilih emas kuning untuk cincin wanita dan platinum untuk cincin pria.

  • Pilih Toko Perhiasan yang Tepat

Tips terakhir yaitu memilih toko perhiasan yang tepat. Pastikan kredibilitas toko perhiasan yang Anda pilih agar tidak merasa kecewa. Akan lebih baik apabila toko perhiasan yang Anda pilih menawarkan layanan purna jual. Jadi Anda bisa mendapatkan service gratis untuk merawat atau memperbaiki cincin pernikahan.

Itulah tips yang bisa Anda ikuti saat membeli cincin pernikahan berlian. Rekomendasi toko perhiasan terbaik untuk Anda adalah Mondial Jeweler. Toko perhiasan ini bagian dari PT Central Mega Kencana yang menawarkan banyak koleksi cincin nikah menawan. Berlian yang digunakan dijamin keasliannya karena ada sertifikat. Selain itu, desainnya juga disesuaikan dengan selera banyak orang. Anda bisa menentukan pilihan model cincin sesuai karakter dan selera. Penasaran dengan koleksi cincin nikah dari Mondial Jeweler? Lihat informasi lebih lengkapnya di mondialjeweler.com.

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *