Rekomendasi Hunian Milenial Apartemen di Alam Sutera Serpong
|Belakangan ini apartemen menjadi sebuah alternatif populer bagi gaya hidup anak muda. Jumlah pembangunan apartemen juga mulai meningkat terutama di kota-kota besar seperti Jabodetabek. Salah satu hunian yang mulai banyak diperbincangkan adalah apartemen di Alam Sutera Serpong, Tangerang Selatan, karena kawasannya yang dikelilingi banyak fasilitas publik.
Apartemen memang layak dijadikan tempat hunian lantaran beragam keunggulannya yang dapat menunjang kehidupan sehari-hari. Tidak heran jika banyak generasi milenial yang lebih suka tinggal di apartemen. Berikut adalah beberapa alasan mengapa tinggal di apartemen menjadi suatu kelayakan.
Memiliki Banyak Akses Mudah
Apartemen pasti dibangun di sebuah kawasan yang memiliki akses mudah ke beberapa fasiltas publik, seperti tempat pendidikan, perkantoran, pusat perbelanjaan, wisata kuliner, termasuk transportasi umum.
Anak-anak muda yang sedang menempuh pendidikan di suatu universitas menjadi banyak yang berminat untuk tinggal di apartemen karena alasan ini. Mereka bisa dengan mudah pulang dan pergi ke kampus, lalu juga tidak kesulitan untuk menemukan pusat perbelanjaan maupun tempat-tempat umum lainnya.
Apartemen Memiliki Fasilitas Memadai
Pada umumnya, apartemen memang menyediakan banyak fasilitas bagi para penghuninya, sehingga mereka tidak perlu repot-repot mencarinya di tempat lain. Dengan begitu, para penghuni akan menghemat waktu dan menjadi semakin nyaman untuk tetap tinggal di apartemen.
Para generasi muda biasanya lebih memilih untuk tinggal di apartemen karena adanya fasilitas olahraga, fasilitas pendidikan, serta kafe yang bisa menunjang kehidupan mereka sehari-hari.
Apartemen Merupakan Hunian Aman
Dengan tinggal di apartemen, keamanan para penghuninya juga akan terjamin sehingga tidak perlu lagi merasa takut. Sistem security yang dimiliki dirancang dengan baik guna meningkatkan keamanan bagi para penghuninya. Bahkan selama 24 jam ada petugas yang dapat dihubungi apabila Anda memerlukan bantuan.
Perawatan Apartemen yang Simpel
Alasan lain anak-anak muda lebih suka tinggal di apartemen adalah biaya perawatannya yang cukup rendah. Dengan ukurannya yang praktis, para penghuni akan lebih mudah jika ingin membersihkan apartemennya. Apalagi tidak perlu dipusingkan dengan urusan tagihan listrik, air, sampah, maupun kemanan.
Semuanya sudah diatur oleh pengelola, sehingga hanya perlu membayar dengan iuran tertentu dan semua urusan sudah selesai.
Pacific Garden Sebagai Rekomendasi Hunian Bagi Generasi Milenial
Tidak lengkap rasanya jika membahas rekomendasi hunian terbaik tanpa melibatkan Pacific Garden Campus Town. Sebagai kawasan hunian yang berlokasi di Alam Sutera, banyak keunggulan yang dimiliki oleh Pacific Garden, termasuk beragam fasilitas yang bisa menunjang kehidupan para generasi milenial.
Dekat Tiga Kampus Ternama
Dengan lokasinya yang sangat strategis, Pacific Garden juga dikelilingi oleh tiga kampus ternama di Tangerang Selatan. Tiga perguruan tinggi tersebut adalah Binus, Swiss German Univesity, dan Universitas Bunda Mulia. Sehingga para mahasiswa akan sangat terbantu untuk pergi ke kampus dengan cepat dan mudah.
Penuh Fasilitas Menarik
Sederet fasilitas penunjang gaya hidup ditawarkan bagi Anda yang sedang mencari lokasi hunian terbaik. Pacific Garden hadir dengan fitness center, jogging track, co-working space, 100m swimming pool, reading lounge, activity lounge, food center, sky garden, high speed internet,24 hours security, parking space, dan beberapa fasilitas menarik lainnya.
Pacific Garden sebagai salah satu apartemen di Alam Sutera Serpong memang memiliki banyak fasilitas yang sesuai dengan gaya hidup para generasi milenial.