Kenali 5 Warna Model Gelang Berlian Terbaik
|Bagi seorang wanita, berlian merupakan salah satu perhiasan cantik yang sangat menarik untuk dikenakan ataupun dikoleksi, seperti berbagai pilihan model gelang berlian dan berlian-berlian lainnya dari The Palace Jeweler. Namun, tahukah Anda bahwa berlian juga terdiri dari beragam warna dan tidak hanya putih saja. Warna yang ada pada berlian ini terjadi karena adanya campuran sisa zat kimia atau mineral yang terjadi saat berlian terbentuk.
Perbedaan warna berlian ini juga bisa berpengaruh terhadap harga jual berlian tersebut, mengingat beberapa warna berlian memang cenderung langka sehingga membuat harga jualnya bisa cukup tinggi. GIA atau Geological Institute of America, menetapkan scale berlian dari grade D hingga Z sesuai dengan warna berlian tersebut. Bagi Anda yang menyukai perhiasan berlian, berikut beberapa warna berlian yang perlu Anda tahu.
1. Colorless / berlian tanpa warna
Berlian yang tanpa warna atau disebut colorless adalah berlian-berlian yang berada pada grade D, E, dan F. Berlian pada grade ini dianggap memiliki tingkat kemurnian paling tinggi dibanding berlian-berlian yang sudah terkontaminasi bahan-bahan kimia lain sehingga memiliki warna.
Warna berlian pada grade ini hanya bisa dilihat oleh gemologist Berbagai model gelang berlian atau perhiasan berlian lain yang menggunakan berlian tanpa warna seperti ini akan sangat cantik dan cocok disematkan dalam perhiasan emas putih atau platinum.
2. Near colorless / berlian sedikit berwarna
Berlian yang berada pada kategori near colorless atau sedikit berwarna adalah berlian-berlian yang berada pada grade G, H, I, dan J. Harga-harga berlian pada grade ini biasanya bisa berkisar setengah harga dibanding berlian-berlian yang ada pada grade D hingga F.
Berlian yang ada pada grade ini memiliki campuran warna dari zat sisa atau mineral tertentu sehingga membentuk sebuah bayangan warna, namun warna yang dihasilkan tidaklah terlalu pekat.
3. Faint color / berlian berwarna
Berlian yang memiliki warna atau disebut juga kategori faint color adalah kelompok berlian yang ada pada grade K, L, dan M. Biasanya berlian-berlian yang ada pada grade ini memiliki warna-warna seperti kuning. Berlian berwarna juga banyak diminati oleh orang-orang karena warna tersebut dianggap membuat berlian tampak semakin cantik.
Berlian yang ada pada grade K hingga M biasanya memiliki kisaran harga setengah dari berlian yang ada pada grade G. Berlian yang ada ada grade ini cocok untuk disematkan pada perhiasan emas kuning.
4. Very light color / berlian sangat berwarna
Berlian yang masuk ke dalam kategori very light color atau berlian sangat berwarna adalah kelompok berlian yang masuk ke dalam grade N dan R. Berlian dalam kategori ini biasanya memiliki warna-warna seperti kuning atau cokelat yang cukup pekat. Warna-warna ini juga bisa dengan mudah terlihat oleh mata telanjang.
5. Light color / berlian warna terang
Berlian-berlian yang masuk dalam kelompok atau kategori light color adalah berlian-berlian yang berwarna terang. Dalam diamond scale yang ditetapkan oleh GIA, berlian-berlian light color berada pada grade S dan Z.
Selain grade-grade berlian tadi, ada juga berlian dengan warna-warna seperti pink, biru, atau merah yang merupakan berlian yang sangat langka dan memiliki nilai jual cukup tinggi. Dari berbagai grade berlian tersebut, Anda bisa memilih berlian mana yang cocok untuk Anda dan Anda sematkan dalam model gelang berlian yang cantik untuk Anda kenakan.